Berita

SERTIJAB DAN PELANTIKAN DIGELAR SECARA MERIAH, KETUT IRAMA MAHARDIKA PIMPIN OSIS SMANSER

SMA Negeri 1 Seririt menggelar serah terima jabatan dan pelatikan kepengurusan OSIS Masa Bakti 2021-2022 pada Selasa (18/1) kemarin. Acara yang berlangsung di lapangan upacara dihadiri oleh  Kepala SMA Negeri 1 Seririt I Gede Suparta, S.Pd., M.Pd yang bertindak sebagai pembina, Staf Pimpinan, Guru, Wasbimbri, OSIS, MPK, dan seluruh siswa. Acara diawali dengan pembacaan surat keputusan, serah terima dan pelatihan, sambutan pembina, dan sebagai penutup disi dengan kesan dan pesan dari ketua OSIS demisioner dan yang baru menjabat.

Kepala SMA Negeri 1 Seririt I Gde Suparta, S.Pd.,M.Pd dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan sertijab dan pelantikan ini merupakan kegiatan yang rutin dilakukan setiap tahun karena kepengurusan OSIS tidak boleh berhenti. Harapannya semoga kepengurusan yang baru bisa melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya. Dengan berbekal pengalaman selama menjadi CAPOS semoga bisa menjadi bekal. OSIS bukan organisasi independen tetapi organissi sekolah dengan tugas membantu dan menyukseskan program sekolah khususnya program kesiswaan. Tugas OSIS memfasilitasi seluruh kegiatan kesiswaan utamanya kegiatan ekstrakurikuler. Sekolah punya kewajiban untuk mengenalkan pengalaman beroragnisasi melalui OSIS. Pihaknya berpesan kepada kepengurusan yang baru agar menggunakan kesempatan ini dengan sebagaik-baiknya sehingga nantinya dapat bermanfaat di masyarakat. Kepada kepengurusan yang lama pihaknya juga menyampaikan apresiasi dan penghargaan atas dedikasinya selama ini sudah menjalankan program dengan baik meskipun masih di tengah situasi pandemi. “Melalui organisasi OSIS anak-anak akan dapat mempraktekkan langsung kepemimpinan di sekolah, belajar berorganisasi sehingga nantinya dapat berguna ketika anak-anak terjun di masyarakat”, ujarnya.

Hal senada disampaikan oleh Waka Kesiswaan Ida Kade Surya Adnyana, S.Pd. Dirinya menyampaikan

 

 

Ketua OSIS demisioner Gede Angga Arviana Putra menyampaikan bahwa dirinya sangat sangat bersukur bisa mendapatkan pengalaman memimpin. Meskipun banyak tantangan namun dengan arahan dan bimbingan dari pembina akhirnya prorgam bisa berjalan meskipun belum bisa optimal karena masih dalam situasi pandemi. Dirinya berharap semoga apa yang didapatkannya selama ini dapat menjadi bekal dalam menapaki jenjang selanjutnya. Kepada kepengurusan yang baru dirinya berpesan agar selalu melakukan koordinasi sehingga kegiatan dapat berjalan dengan baik dengan tetap mohon bimbingan dan arahan dari pembina kesiswaan.

Sementara itu, ketua OSIS masa bakti 2021-2022 yang baru dilantik Ketut Irama Mahardika menyampaikan sangat berterima kasih kepada semua warga sekolah yang telah mempercayakan tampuk ketua OSIS kepada dirinya. Dirinya menyadari dengan segala kekurangannya maka dirinya mengajak semua anggota di kepengurusan dapat bekerjasama dan saling mengisi. Demikian juga kepada pembina dirinya berharap selalu mendapatkan bimbingan dan arahan. Dirinya yang terpilih setelah menggungguli calon lainnnya Komang Marsanda Dewi Laksmi dan I Gusti Bagus Candrahady Pratama mengusung visi terwujudnya SMA Negeri 1 Seririt yang SMART (Spiritual, humanis, inovatif dan kreatif, rajin, adaptif) melalui organisasi intra sekolah yang sesuai dengan visi misi lembaga. Adapun beberapa misinya yaitu membangun kinerja-kinerja OSIS yang efisien, terbuka, dan solid untuk membangun siswa-siswa yang berkualitas, kemudian meningkatkan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, menanamkan budaya humanis melalui kegiatan kesiswaan, meendorong siswa-siswi untuk berperan aktif dalam setiap kegiatan kesiswaan, melaksanakan kegiatan brainstorming sebagai tempat beraspirasi bagi siswa, dan mewujudkan pengurus OSIS yang terpercaya dalam melaksanakan setiap program kerja. Dalam sesi tanya jawab, dirinya kembali menegaskan komitmennya sebagai calon ketua OSIS.


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa