Minggu, 19 Februari 2023 01:16 WIB
391
|-
Palang Merah Remaja (PMR) WIRA SMA Negeri 1 Seririt melaksanakan perkemahan sabtu minggu (Persami) yang dipusatkan di sekolah selama dua hari. Kegiatan yang disi dengan acara Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Pengurus PMR Masa Bhakti 2021/2022 kepada Kepengurusan Masa Jabatan 2022/2023 ini dibuka pada Sabtu (11/2) sore kemarin di lapangan dan dihadri oleh Kepala Sekolah, Staf Pimpinan, Wasbimbri, Pembina, dan 80 peserta dari siswa. Acara penutupan dilaksanakan pada Minggu (12/2) tadi pagi.
Ketua Panitia Kegiatan Sri Wahyuni mengatakan bahwa kegiatan Persami ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mempererat tali silahturahmi antar siswa, melatih kemandirian, memangalkan 7 Prinsip Palang Merah dan Bulan Sabit Merah serta Tri Bhakti PMR, serta melantik siswa baru menjadi anggota PMR WIRA. Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari ini disi dengan beberapa acara seperti api unggun dan pensi, sweet dreams, senam, outbond, dan upacara pelantikan.
Pembina PMR WIRA Komang Tria Hinduani, S.Pd mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin setiap tahun yang dilakukan oleh PMR WIRA. Selama ini PMR telah aktif terlibat dalam kegiatan-kegiatan di sekolah untuk membantu warga sekolah memberikan pertolongan pertama ketika ada yang membutuhkan. PMR WIRA juga aktif mengadakan kegiatan seperti donor darah bekerjasama dengan PMI Kabupaten Buleleng serta kegiatan lain, baik di dalam maupun luar sekolah.
Sementara itu, Kepala SMA Negeri 1 Seririt Ngurah Putu Wiswayana, S.Pd., M.Pd dalam sambutannya mengatakan Palang Merah Remaja (PMR) merupakan organisasi binaan Palang Merah Indonesia yang keberadaannya sangat dibutuhkan di sekolah. Anggota PMR harus mengedepankan prinsip-prinsip dasar Palang Merah dalam memberikan pertolongan atau pelayanan. Kepada Pengurus yang lama, pihaknya menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas dedikasinya selama ini untuk lembaga. Kepada Pengurus yang baru diharapkan nantinya dapat berkontribusi dalam setiap kegiatan untuk memberikan pertolongan kemanusiaan agar setiap kegiatan di sekolah berjalan dengan lancar.